Ponsel yang terpusat pada software Android-nya Google kemungkinan besar belum bisa tersedia hingga kuarter empat tahun ini. Bahkan, beberapa perusahaan masih berjuang untuk memenuhi target tersebut. Hal tersebut diungkap Wall Street Journal dari sumber yang tak mau disebutkan namanya.
Saat Google dan 30 rekanan bisnisnya mengumumkan Android akhir November lalu, perusahaan pencarian internet raksasa ini mengungkapkan bisa hadir di pasar pada paruh kedua tahun ini. Namun, sebuah laporan memaparkan bahwa operator jaringan seperti Sprint Nextel bakal menunda peluncurannya. Operator lain seperti China Mobile juga menunda rencana peluncuran handset berbasis Android di akhir tahun ini atau awal 2009.
Masalah yang mendera bukan hanya faktor handset, pengembang software juga banyak yang kecewa dengan Android. Google sendiri masih melanjutkan pengembangan untuk melakukan perubahan pada software tersebut, membuat pengembang software lain kesulitan membuat program yang bisa beroperasi dengan Android.
Kesulitan mendera operator karena layanan internet bermasalah pada Android. Di pihak lain, beberapa produsen handset membutuhkan waktu lebih lama dalam mengintegrasikan, mencoba dan mengembangkan interface untuk software ini yang memenuhi spesifikasi sebuah ponsel.
0 comments:
Post a Comment